12/17/22

Rekomendasi Villa Murah di Jogja untuk Liburan Akhir Tahun

Menghabiskan liburan akhir tahun di Jogja bisa jadi ide yang sangat bagus. Kota ini memiliki banyak sekali destinasi wisata menarik yang bisa dikunjungi bareng keluarga. Selain itu banyak juga pilihan villa murah tapi estetik yang bisa dijadikan tempat menginap. Ditambah lagi kuliner di Jogja lengkap dan pasti bikin momen liburan tambah berwarna. 

12/4/22

Wajib Tahu, Cara Menjaga Kesehatan Tulang

Halo Desember, Masha Allah gak berasa yaa kita sudah berada di penghujung tahun 2022 sebentar lagi akan masuk 2023 dan siap masuk usia baru lagi deh. Duh ngomongin usia baru, ada yang merasa seperti saya gak sih semakin bertambah usia rasanya tuh semakin jompo aja? Sekarang tuh segala kerasa tulang sering rasanya linu-linu, jadi butuh banget kalsium dan suplemen vitamin D setiap harinya.

11/6/22

Suka Masak WAJIB TAU nih, Tips Memilih Tepung Terigu Yang Bagus

Akhir-akhir ini saya lagi senang sekali membuat kue atau cemilan anak-anak, ya memang bukan kue yang susah juga tapi yang mudah dibuat maklum masih chef pemula. Kegemaran saya ini sampai membuat saya mencari tips memilih tepung terigu yang bagus, ya maksudnya biar hasil dari kuenya juga bagus.

11/5/22

3 Produk Cetaphil Wajib Punya untuk Bayi Baru Lahir

Gak terasa usia Zil sudah 14 bulan saja, senang sekali bisa melihat tumbuh kembangnya yang sudah banyak kemajuan sejak dia sembuh dari anemia. Tapi sedih sekali beberapa waktu lalu leher Zil diserang biang keringat, gak mau menunggu waktu lama saya segera mencari cara mengatasi biang keringat pada bayi agar kulit Zil bisa kembali sehat.

10/22/22

5 Manfaat Meminum Almond Milk

Menyusui untuk keempat kalinya, rasanya bersyukur sekali bisa merasakan ini. Empat kali menyusui saya pun belajar dari pengalaman, ternyata ASI tidak hanya kuantitasnya yang diperhatikan tetapi kualitasnya pun juga penting diperhatikan. Untuk menjaga kualitas ASI bisa minum ASI booster ataupun konsumsi almond milk selama menyusui.

10/16/22

Selimut Polusi Menyebabkan Perubahan Iklim

Kawan, adakah yang merasakan seperti apa yang saya rasakan? Ciee rasakan apa nih hihi. Gak jadi tuh saya merasa belakangan ini cuaca terasa semakin ekstrem aja deh. Perubahan cuaca begitu cepat dari panas ke hujan begitupun sebaliknya. Saat cuaca lagi panas, matahari terasa sangat terik sekali berada di bawah terik matahari rasanya kulit jadi terbakar. Begitupun saat hujan, hujannya begitu deras dan awet lama belum lagi suka ditambah petir yang menggelegar rasanya mencekam kalau sudah hujan begini.

9/19/22

Kumpulan Resep Masakan Sehat Tanpa MSG

Halo Moms, siapa nih yang di sini masih dengan kesibukan menyiapkan bekal anak sekolah? Kalau saya Alhamdulillah masih hampir setiap hari sibuk membuat bekal, eh tapi bukan bekal anak sekolah kebetulan di sekolah sudah ada catering. Jadi setiap hari saya disibukan menyiapkan bekal suami kerja, suami kerja di lapangan jadi lebih memilih bawa bekal kata dia sayang uangnya buat beli makanan mending buat beli bensin yang sekarang udah mahal.

9/16/22

Resep Ketan Susu Tiga Sapi

Hai bagi kamu yang lagi merantau, suka kangen gak sih sama jajanan di kota asal dan gak bisa nemuin yang jual di perantauan? Saya sih yes ternyata lidah saya kurang cocok sama jajanan di Bandung dan sering kangen sama jajanan di Tangerang apalagi jajanan pagi buat sarapan di sana. Kalau udah kangen gini dan gak nemu yang jual, yo wes lah bikin sendiri aja modal nonton youtube aja jadi deh walau kadang rasanya jauh hehe tapi lumayan lah melepas kangen.


9/10/22

Jadilah Nasabah Bijak Waspada Kejahatan Siber

Halo kawan semua, BTW setuju gak sih kalau sekarang hidup kita menjadi lebih mudah sejak dunia digital berkembang? Mau beli atau bayar tagihan-tagihan apapun sekarang bisa tanpa harus membayar dengan uang tunai, tidak perlu keluar rumah juga.  Mau transfer tinggal klik-klik melalu smartphone.  Dan masih banyak lagi keuntungan dari kemajuan digital sekarang.

9/3/22

3 Langkah Bantu Generasi Sandwich Bebas Menjalani Passion

Saat ini kita sering sekali mendengar istilah generasi sandwich, beberapa dari kamu mungkin belum mengetahui arti dari generasi sandwich ini. Generasi sandwich adalah orang-orang yang memiliki tanggung jawab terhadap anak-anaknya yang masih tinggal dalam satu rumah dan juga bertanggung jawab terhadap orang tua ataupun mertuanya.

8/19/22

Momen Kebersamaan Oreo 110th Birthday Celebration

Yeay Agustus,

Rasanya selalu antusias menyambut bulan satu ini, karena memang ada yang istimewa di bulan ini. Ada 3 orang spesial yang berulang tahun di Agustus ini ada bapak saya, suami, dan si anak bungsu eh ada satu lagi saya pun lahir di bulan Agustus ini.

7/31/22

Tampil Percaya Diri dan Nyaman dengan Produk Active Wear Felancy

Momen melahirkan bagi para wanita menjadi momen yang tidak akan pernah terlupakan, selalu diingat sakitnya saat melahirkan dan bahagianya setelah bisa bertemu buah hati. Tapi ada lagi perasaan lain yang muncul biasanya pasca melahirkan, salah satunya yaitu menjadi tidak percaya diri dengan bentuk badan setelah melahirkan.

6/29/22

Mencegah BBLR dengan Asupan Nutrisi yang Tepat Saat Hamil

Halo Moms, gak berasa ya kita sekarang sudah memasuki tengah tahun saja. Sebentar lagi anak bungsu saya akan berusia satu tahun, jadi ingat tahun lalu dia lahir dengan kondisi Berat Badan Lahir Rendah (BBLR). Sedih kalau diingat, bahkan saat itu yang nengok juga gak ada yang berani gendong karena dia yang terlalu kecil jadi takut kenapa-kenapa.

6/10/22

Pentingnya Melakukan Financial Check Up Sebelum Investasi

Banyak orang menyadari pentingnya melakukan medical check up. Namun tahukah kamu, bukan hanya kesehatan yang memerlukan medical chck up, kondisi keuangan pun termasuk hal yang penting sehingga tetap harus diperhatikan dan harus dicek secara perlahan.

6/9/22

FWD Critical First Protection Solusi Menghadapi Penyakit Kritis

Jika ditanya "Apa kamu mau sehat?" tentu semua akan menjawab "Mau" setuju kan, iya lah siapa sih yang mau sakit semua pasti ingin sehat agar selalu bisa beraktivitas. Di jaman sekarang harus lebih berhati-hati karena gaya hidup sudah mulai tak sehat, makan makanan yang tidak sehat, semakin kurangnya minat olahraga. 

6/8/22

Cara Ampuh Mengatasi Pilek Pada Anak Tanpa Obat

Halo semua, semoga kawan semua sedang dalam keadaan sehat ya. Bandung lagi dingin hampir setiap sore turun hujan, dan makin banyak yang kena flu dan selesema disini. Termasuk anak-anak saya nih jadi kena selesema, untungnya saya diberi kesehatan sehingga bisa merawat anak-anak.

5/31/22

Pinjaman dengan Perlindungan di Kredit Pintar dan FWD Insurance

Di jaman sekarang siapa nih yang suka melakukan pinjaman online? Pasti ada ya yang pernah karena memang pinjaman online sudah menjadi hal lumrah untuk masyarakat Indonesia. Apalagi saat ini pinjaman online di Indonesia sudah sangat banyak sekali, namun kita harus hati-hati ya dalam memilih pinjaman online. Pilihlah pinjaman online yang legal, aman dan terpercaya. 

5/27/22

Youtap POS Solusi UMKM di Era Digital

Halo Sahabat semua, salam sehat selalu

Oh iya ngomong-ngomong sudah pada dengar belum berita Pak Presiden sudah memperbolehkan masyarakat membuka masker? Mendengar berita ini seperti angin segar ya, apakah tanda pandemi ini sudah mulai berakhir? Semoga saja iya ya.

4/19/22

3 Hal yang Perempuan Perlu Prioritaskan untuk Menjadi Manajer Keuangan yang Mahir

Halo sudah tahukah jika tanggal 8 Maret 2022 yang lalu perempuan kembali dirayakan sebagai Hari Perempuan Nasional yang mengusung tema Break the Bias atau singkirkan bias. Seperti yang kita ketahui didalam kehidupan masyarakat ada beberapa anggapan negatif terhadap sosok perempuan, khususnya dalam pengambilan keputusan, namu secara paradoks perempuan sering kali menjadi Manajer Keuangan dalam keluarga. Dan biasanya perempuan yang sudah menikah sering dianggap lebih ahli dalam mengatur keuangan alur kas keluarganya.

4/18/22

Fitur Terbaru dari Fi Chatbot FWD Insurance

Hai, sudah ada yang tahu tentang Fi Chatbot? Beberapa waktu yang lalu saya sudah pernah menuliskan tentang FWD Insurance perkenalkan Fi Chatbot baru. Fi Chatbot ini membantu nasabah FWD Insurance agar mendapatkan informasi tentang asuransi selama 24/7. Fi Chatbot berguna sekali membantu nasabah yang membutuhkan informasi.

4/13/22

Mengenal Pilihan Model Baju Muslim Pria Terbaru

Baju muslim pria terbaru bisa menjadi pilihan ketika akan membelinya untuk kebutuhan lebaran. Momen setahun sekali tersebut merupakan kesempatan yang bisa membeli baju muslim pria baru. Pilihan baju muslim pria yang sering dibeli sendiri adalah baju koko yang menawarkan model yang simple dan praktis untuk dipakai. Akan tetapi bagi pria yang sudah mempunyai baju koko terlalu banyak dan menginginkan model yang baru bisa untuk memilih model baju muslim pria lainnya. 

Tips Memilih Model Baju Batik Pria Terkini Cocok untuk Lebaran

Model baju batik pria - Sampai saat ini kita sudah memasuki bulan ramadhan dan puasa juga sudah masuk hari ke -6. Antusias masyarakat Indonesia di bukan suci ramadhan kali ini memang cukup berbeda dengan tahun sebelumnya. Bisa dilihat dari minat masyarakat yang semakin tinggi untuk berkunjung ke pusat perbelanjaan alih-alih tidak lain adalah untuk mencari baju lebaran dan perlengkapan lebaran yang lain. Tidak hanya model baju wanita saja yang sudah mulai menunjukkan eksistensinya dengan berbagai macam model dan motif yang sangat beragam, ada juga beberapa model baju pria yang dipersiapkan untuk menyambut lebaran. Salah satunya adalah model batik. 

4/12/22

Deposito Aman Mudah dan Cepat Hanya di Komunal BPR

Alhamdulillah ya kita sudah memasuki bulan ramadhan, waktu pasti jalan begitu cepat dan tidak lama lagi hari raya Idul Fitri. Hmmm, kalau ngomongin hari raya  biasanya selain hari raya yang ditunggu ada Tunjangan Hari Raya (THR) yang ditunggu juga yaaa. Walau uang memang bukan segalanya tapi segalanya butuh uang, setuju gak nih? hehe.

4/2/22

Cheese Cakenya Lembang ya Bolu Susu Lembang

Wah tidak terasa ya sudah mau mulai puasa lagi nih, sudah pada makan-makan bersama kah? Sejak saya ikut suami di Bandung saya baru tau kalau mau bulan ramadhan para warga menyambut antusias disini. Ada yang pulang kampung dulu untuk sahur pertama bersama keluarga dan ada juga ya sekedar botram atau makan bersama keluarga dan teman-teman sebelum bulan puasa tiba.

3/27/22

Jangan Tunggu Sakit Gigi Baru ke Dokter Gigi

Hai, ada yang setuju gak dengan kata-kata "Lebih baik sakit hati daripada sakit gigi" kalau saya setuju. Sakit hati bisa dialihkan dengan me time atau senang-senang bersama teman tapi kalau sakit gigi duhh, mau makan susah, mau kerja gak enak, mau ngomong males, snut snut sakitnya bikin pening kepala. Saya waktu hamil anak pertama mengalami sakit gigi yang lumayan parah, di kehamilan selanjutnya juga sama tapi masih bisa diatasin dengan obat pereda nyeri.




STOP Anggap Enteng Sakit Gigi

Sakit gigi ini tidak bisa dianggap enteng loh, ada ayah dari temannya anak saya sampai meninggal. Jadi ayahnya sedang sakit gigi dan berinisiatif mencabut giginya sendiri tanpa ke dokter, dan ternyata ini berakibat fatal almarhum mengalami pendarahan dan nyawanya tidak tertolong. Ini harus dicatat yaa, kalau sedang sakit gigi jangan pernah mencabut gigi, lebih baik ke dokter gigi untuk mendapatkan tindakan yang tepat.


Adapun beberapa penyebab sakit gigi yang paling sering dialami dan harus kita waspadai

  1. Ada gigi yang berlubang
  2. Memiliki gigi sensitif
  3. Bermasalah dengan kawat gigi
  4. Gusi yang bengkak
  5. Gigi bungsu yang tumbuh tak sesuai

Diantara kelima penyebab diatas adakah yang sedang kamu rasakan sekarang? Kalau iya segera konsultasikan dengan dokter gigi ya untuk mendapatkan penanganan yang tepat.


Hari Kesehatan Gigi dan Mulut Sedunia 2022

Btw, ngomongin tentang gigi tanggal 22 Maret 2022 kemarin diperingati sebagai Hari Kesehatan Gigi dan Mulut Sedunia loh. Bertepatan dengan itu, saya berkesempatan mengikuti webinar dari Pepsodent. Pada acara virtual kemarin Pepsodent berkerja sama dengan  FDI World Dental Federation (FDI) dan Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) mengusung kampanye "Jangan Tunggu Sampai Sakit Gigi #KonsultasikanGigiSekarang".




Tujuan dari Kanye ini adalah menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut, dan juga memfasilitasi masyarakat agar lebih rutin memeriksakan giginya. Pada kesempatan ini juga Pepsodent meluncurkan Pepsodent Pencegah Gigi Berlubang kemasan baru yang sudah disertai QR Code yang bisa dimanfaatkan masyarakat untuk bisa langsung mengakses layanan teledentisty "Tanya Dokter Gigi by Pepsodent"/


Periksa Gigi Rutin 6 Bulan Sekali

Cung nih siapa yang tidak rutin ke dokter gigi 6 bulan sekali atau datang ke dokter gigi hanya saat sakit gigi saja? Kalau saya termasuk yang datang ke dokter gigi kalau lagi sakit gigi saja duh salah banget ya saya ini. Memeriksakan kesehatan gigi dan mulut itu sebaiknya dilakukan secara rutin setiap 6 bulan sekali. Oke, berarti sudah saatnya ya untuk merubah kebiasaan satu ini.


Sebenarnya masyarakat Indonesia termasuk rajin dalam menyikat gigi sebanyak 94,7% masyarakat rutin menyikat gigi namun hanya 2, 8% saja yang melakukannya pada waktu yang tepat yaitu pagi hari setelah sarapan dan malam hari sebelum tidur. Kebanyakan masyarakat menyikat gigi saat mandi di pagi hari dan sore hari, cara ini salah karena sebaiknya saat sebelum tidur juga menyikat gigi agar saat tidur kondisi gigi sudah bersih bebas dari kuman dan bakteri.


Ternyata hasil dari sebuah survey sebanyak 94,9% masyarakat Indonesia yang tinggal di perkotaan tidak pernah mengunjungi dokter gigi dalam setahun. Hal ini disebabkan oleh beberapa hal diantaranya belum meratanya persebaran dokter gigi, ada juga karena faktor ekonomi tidak ada biaya untuk melakukan pemeriksaan, Akibat dari kurangnya kesadaran akan pemeriksaan kesehatan gigi dan mulut sebanyak 57% masyarakat Indonesia mengalami permasalahan gigi dan mulut dan hanya  10,2% saja yang melakukan pemeriksaan ke dokter gigi itupun karena mereka sudah memiliki masalah sakit gigi.


Anak-Anak Juga Harus Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut 

WHO dan FDI pada tahun 2020 menargetkan sebanyak 50% anak-anak bebas dari karies gigi, namun sayangnya target ini tidak tercapai. Masalah prevalensi karies gigi susu anak Indonesia mencapai 93% ini tinggi sekali, sisanya hanya 7% anak Indonesia usia 5-6 tahu yang bebas karies. Alhamdulillah anak-anak saya termasuk ke yang 7% ini.


Peran orang tua sangatlah dibutuhkan agar anak-anak Indonesia bebas karies dan memiliki gigi yang sehat. Caranya mudah saja dengan membiasakan anak-anak sedini mungkin menyikat gigi minimal 2x sehari pagi hari setelah sarapan dan malam hari sebelum tidur. Anak-anak ini peniru jadi sebaiknya mulai dari orang tua yang memberi contoh maka anak-anak pun pasti dengan sukarela mengikutinya.


Selain rajin menyikat gigi, bawa anak rutin memeriksakan gigi ke dokter gigi 6 bulan sekali. Membawa anak bertemu dokter gigi memang tidak mudah, karena beberapa anak menganggap ke dokter adalah hal yang menakutkan takut disuntik atau dicabut giginya. Inilah tugas kita sebagai orang tua untuk bisa meyakinkan anak-anak kalau ke dokter gigi itu baik dan tidak menakutkan. Kalau kata Maudy Koesnaedi pada webinar kemarin, salah satu cara agar anak senang ke dokter gigi adalah cari dokter gigi yang ramah dan menyenangkan sehingga anak-anak menyukainya, walaupun sebenarnya kebanyakan dokter gigi memang ramah yaa tapi ada beberapa dokter gigi yang memang bisa memahami betul-betul anak.


Merawat gigi sejak dini itu penting sekali untuk bekal masa depan anak kita nanti, karena rata-rata masyarakat Indonesia usia 65 tahun sudah kehilangan 11 gigi. Jangan sampai anak-anak kita juga nanti mengalaminya, makanya mumpung masih kecil ajarkan kebiasan menyikat gigi dan rutin memeriksakan kesehatan gigi dan mulut.


Teledentistry Layanan Tanya Dokter Gigi by Pepsodent

Memeriksakan kesehatan gigi ke dokter gigi ini memang tidak selalu menjadi prioritas masyarakat Indonesia. Ada yang menganggap itu bukanlah hal yang penting, ada juga yang tersandung masalah biaya. Apalagi sejak pandemi Covid-19 ini semakin orang jarang yang memeriksakan gigi ke dokter gigi, bahkan diawal pandemi ditempat saya banyak dokter gigi yang sementara tutup tidak menerima pasien. Tapi sekarang sudah kembali buka namun dengan jumlah pasien yang dibatasi, sehingga kesulitan juga untuk memeriksakan gigi.



Tapi tenang saja, saat ini sudah banyak dokter yang bisa konsultasi secara online kok jadi kita bisa tetap melakukan konsultasi kesehatan gigi dan mulut tanpa harus keluar rumah. Atau bisa juga melakukan konsultasi melalui Teledentistry by Pepsodent, ini tidak dikenakan biaya ya. Caranya mudah sekali kamu hanya cukup membeli Pepsodent Pencegah Gigi Berlubang dengan kemasan baru yang ada QR Code, lalu kamu cukup memindai QR Code dan kamu langsung dapat mengakses layanan Teledentistry. Pada layanan tersebut kamu bisa bebas bertanya pada dokter konsultasi tentang masalah gigi dan mulut.


Nah, sekarang sudah tidak ada alasan ya untuk tidak memeriksakan kesehatan gigi secara rutin lagi. Semoga program Pepsodent ini bisa mengatasi permasalah gigi dan mulut masyarakat Indonesia.



CatatanRia.com

3/23/22

Storytel Dongeng Sebelum Tidurnya Anak-Anak

Membacakan buku untuk anak-anak sudah menjadi rutinitas saya setiap harinya sejak saya membelikan banyak buku untuk anak-anak. Yang awalnya mereka tidak terlalu tertarik dengan membaca, sekarang setiap hari suka nagih minta dibacakan. Apalagi anak saya ada 4 jadi mereka punya kesukaan masing-masing, sehingga minimal dalam sehari saya membacakan 4 buku setiap harinya. 

3/10/22

Pond's Triple Glow Serum, Serum Pencerah Wajah Terbaik

Menjadi cantik memiliki kulit wajah yang sehat dan glowing tentunya menjadi impian semua wanita, apalagi untuk wanita yang sudah memiliki suami pasti ingin selalu tampil cantik didepan suami karena banyak Lidya Danira diluar sana *ups. Banyak wanita sekarang berburu serum pencerah wajah terbaik agar kulit wajahnya bisa semakin glowing.

3/1/22

FWD Insurance rayakan keberhasilan kampanye undian #ProteksiOn Lucky Draw

Halo Maret :)

Sudah memasuki bulan kedua saja ya. Oh iya adakah yang sebelumnya mengikuti undian #ProteksiOn Lucky Draw yang diadakan FWD Insurance? Bagaimana kamu salah satu yang beruntung atau gak nih? FWD Insurance belum lama ini tepatnya 28 Januari 2022, menggelar periode ketiga kampanye undian #ProteksiOn Lucky Draw pada acara tersebut FWD Insurance juga mengumumkan Grand Prize berupa mobil Toyota Raize, sepeda Brompton dan hadiah lainnya sebagai penutup kampanye hadiah. Semoga nama kamu ada ya kemarin sebagai pemenang.

2/28/22

Cara Mengunduh Video Dari Instagram Ke Galeri Handphone Tanpa Ribet

Tingginya penggunaan media sosial di zaman sekarang ini sepertinya memang sudah tak terbantahkan lagi. Saat ini hamper semua orang pasti memiliki minimal 1 akun media social atau bahkan lebih. Bahkan penggunaan media sosial yang dulu hanyadigunakan sebatas hiburan semata kini sudah berubah menjadi sebuah tuntutan, terutama bagi para pekerja yang memang menggunakan media social sebagai alat bantu pekerjaannya.

2/25/22

Generasi Milenial Punya Asuransi, Yes or No?

Biasanya orang mengira kalau asuransi itu untuk orang-orang sudah berkeluarga saja, padahal itu tidak benar para generasi milenial juga perlu memiliki asuransi. Kan daripada uang dihabiskan untuk gaya hidup yang tidak ada habisnya lebih baik uang disisihkan untuk asuransi untuk masa depan. 

Tips Mengatur Keuangan Saat Imlek

Imlek adalah salah satu perayaan yang sangat dinantikan oleh warga keturunan Tionghoa  Saya teringat waktu kecil walau tidak merayakan Imlek tapi saya suka ikut mama kerumah temannya yang sedang merayakan Imlek. Jadi mama saya sering diundang untuk datang ke perayaan Imlek dirumah temannya. Yang paling saya suka tentu menerima angpao hihi gak lihat jumlahnya tapi senang aja.

2/24/22

Pentingnya Menjaga Kesehatan Mental Saat Pandemi

Cuaca di Bandung saat ini lagi dingin sekali matahari disini masih enggan menampakkan diri, bagaimana dengan tempat kalian apakah sama lagi musim hujan? Ditambah lagi angka penderita Covid 19 sedang tinggi-tingginya setelah kehadiran virus terbaru Omicron. 

1/28/22

Mama’s Choice Dry Serum Deodorant Tanpa Aluminium Atasi Ketiak Hitam

Tidak terasa sudah hampir 5 bulan pasca melahirkan Zil si bungsu, dan saya perhatikan Alhamdulillah kulit ketiak saya sudah semakin cerah. Ingat dulu pas trimester tiga hamil si Zil, kulit ketiak saya jadi menghitam duhh beneran gak percaya diri jadinya. Ditambah pasca melahirkan keringat saya jadi berlebih karena capek juga ngurus anak 4 tanpa ART, lalu saya mencoba memakai deodorant tanpa aluminium dan Alhamdulillah sekarang masalah ketiak ini semakin membaik.

1/11/22

Tips Berbisnis di Saat Pandemi. Cek Disini!

Sejak pandemic COVID-19 yang melanda Indonesia pada Maret tahun lalu membuat banyak berbagai kegiatan menjadi terhambat. Mulai dari kegiatan bisnis dan kegiatan belajar mengajar yang mendapatkan pengaruh yang tinggi sekali terhadap COVID-19.

Mengenal 6 Jenis Tanaman Obat Herbal Keluarga Lengkap Dengan Manfaatnya

Hal yang sangat mahal dan tidak bisa dibeli dengan uang adalah kesehatan. Tentunya setiap orang ingin selalu sehat dan dijauhkan dari penyakit yang tidak menyenangkan. Agar tubuh tetap sehat, kamu perlu melakukan banyak hal yang positif seperti mengkonsumsi makanan yang sehat dan berolahraga secara teratur. Dengan mengatur pola makan secara rutin, maka kamu bisa mengurangi kemungkinan risiko terserang penyakit.