8/5/19

Ingin Membeli Asuransi Anak Terbaik? Hindari 5 Kesalahan Fatal Ini!

Orang tua yang cerdas pastinya sudah mempertimbangkan mengenai biaya kebutuhan buah hati untuk masa depannya bahkan ketika mereka masih kecil. Karena tentunya sudah pasti setiap orang tua ingin yang terbaik untuk buah hati mereka, termasuk diantaranya adalah dalam hal pendidikan. Ingin menyekolahkan mereka hingga jenjang pendidikan tertinggi sehingga nantinya buah hati bisa lebih mudah untuk menggapai cita-citanya dan menjadi orang yang sukses. Untuk itu sedini mungkin hendaknya harus mulai mempertimbangkan dalam membeli asuransi untuk anak yang bagus dan terbaik.


Asuransi ini termasuk salah satu produk keuangan yang sangat populer sekarang ini, karena digunakan sebagai proteksi dan juga memiliki manfaat investasi di dalamnya. Fakta yang harus Kamu ketahui bahwa setiap tahun terjadi peningkatan biaya pendidikan setidaknya sekitar 15 persen, sehingga dari waktu ke waktu biaya sekolah akan semakin mahal, jika tidak dipersiapkan mulai dari sekarang maka bisa jadi di masa depan ketika kondisi keuangan bermasalah, maka mereka tidak akan bisa melanjutkan pendidikan yang sudah diimpikan.

Kesalahan Membeli Asuransi yang Harus di hindari

Hanya saja semakin banyak pilihan perusahaan yang menerbitkan asuransi untuk pendidikan anak ini sendiri tentunya sering kali membuat masyarakat bingung ingin menjatuhkan pilihan kemana, sehingga tak jarang diantaranya banyak yang membuat kesalahan di dalam memilih. 

Berikut ini setidaknya beberapa kesalahan yang harusnya Kamu hindari saat membeli asuransi pendidikan, yaitu:

1. Tergiur dengan tawaran premi murah, siapa sih yang tidak ingin mendapatkan produk asuransi berkualitas yang menawarkan nilai premi murah? Pastinya semuanya ingin bukan, namun dengan harga premi murah tersebut tidak menjamin kualitas layanan yang diberikan, begitu juga dengan nilai uang pertanggungan yang nantinya akan diberikan. Untuk itu cek terlebih dahulu ketentuannya sebelum memutuskan untuk ambil asuransi yang tawaran preminya murah.

2. Tidak menghitung dana kebutuhan pendidikan anak di masa depan, faktanya harus diketahui bahwa biaya pendidikan kian lama akan kian mahal, jika seandainya tidak diperhitungkan atau direncanakan jumlah tepatnya, maka Kamu juga tidak dapat mengukur seberapa besar biaya asuransi yang dibutuhkan untuk masa depan pendidikan buah hati tersebut.

3. Salah dalam memilih uang pertanggungan, ini juga termasuk kesalahan yang cukup fatal, tanpa perhitungan yang matang bisa jadi uang pertanggungan yang didapatkan kedepannya kurang untuk membiayai pendidikan buah hati Kamu, akibatnya juga sangat buruk, karena keuangan pendidikan mereka tidak sesuai dengan rencana yang sudah dibuat.

4. Asal dalam memilih perusahaan penerbitnya, ini juga termasuk kesalahan yang sifatnya sangatlah fatal, dimana ketika Kamu memilih perusahaan asuransi yang kondisi keuangannya sedang tidak sehat atau reputasinya buruk, maka kedepannya akan sangat mempengaruhi sulitnya dalam mengajukan klaim, atau juga bisa berdampak pada resiko uang premi yang sudah dibayarkan hilang karena perusahaan bangkrut.

5. Hanya fokus pada produk investasinya saja, faktanya asuransi pendidikan ini juga terbagi atas 2 jenis, diantaranya adalah yang murni dan juga unit link atau disertai dengan adanya produk investasi di dalamnya. Sebagaimana yang diketahui bahwa setiap investasi memiliki resiko seperti diantaranya adalah kerugian, saat fokus utama pada investasi ini maka tidak akan mendapatkan manfaat secara optimal pada produk asuransinya.


Asuransi anak terbaik bisa Kamu percayakan pada perusahaan yang kredibilitasnya jelas, juga sudah berpengalaman sehingga tidak akan rugi dalam membeli. Pastikan orang tua mulai melakukan persiapan masa depan buah hati sedini mungkin, sehingga kelak apa yang mereka cita-citakan juga akan dengan mudah tergapai.




CatatanRia.com

No comments:

Post a Comment

Maaf ya sekarang kotak komentarnya aku moderasi
Gak ada maksud apa-apa koq ^^
Cuma waspada aja dengan Spam :D
Silahkan komen anything ^_____^V