8/3/15

Resep mpasi 1y : Buttermilk Chicken



Ditangerang iyas jadi susah banget makannya, makan nasi susah maunya disuapin. Jadinya saya lebih sering bikin kentang kukus sebagai pengganti nasi. Saya pun harus muter otak deh lauknya apa aja ya yang cocok. Jadilah ini menu mengarang indah hihihi.


Buttermilk Chicken

Bahan
1 buah dada ayam fillet
75 ml buttermilk (susu uht + air jeruk lemon/nipis)
1 butir telur ayam kampung
Tepung roti kasar
potongan keju quick melt/mozarella (untuk isi)

Cara membuat
1. Belah dua dada ayam (ujung ke ujung) jangan sampai hancur. Memarkan dada ayam perlahan. Rendam dalam buttermilk kurang lebih 30 menit agar meresap.
2. Setelah 30 menit angkat tiriskan dada ayam. Taruh potongan keju quick melt diatas ayam. Gulung dada ayam, tusuk ujung ayam dengan tusuk gigi agar keju tidak meleleh keluar saat digoreng.
3. Celup dada ayam kedalam tepung roti kemudian ke kocokan telur, lalu balur lagi dengan tepung roti. Simpan dalam freezer 15 menit biar tepung roti menempel lebih kokoh.
4. Panaskan minyak, goreng buttermilk chicken hingga keemasan. Angkat tiriskan, lepas tusuk giginya, sajikan

1 comment:

Maaf ya sekarang kotak komentarnya aku moderasi
Gak ada maksud apa-apa koq ^^
Cuma waspada aja dengan Spam :D
Silahkan komen anything ^_____^V